Lilypie - Personal pictureLilypie Kids Birthday tickers

Minggu, 15 Mei 2011

Ronaldo Mengamuk Lagi

Cristiano Ronaldo.(foto:Daylife)
Cristiano Ronaldo.(foto:Daylife)

VILLAREAL – Cristiano Ronaldo seolah tidak mau berhenti mengamuk. Mesin gol CR7 terus berputar setelah ambisinya membawa Real Madrid, melaju ke final Liga Champions dipupuskan Barcelona.

Saat menghadapi Villareal di El Madrigal, Ronaldo mencetak dua gol yang berarti gol ke sembilannya dari tiga pertandingan terakhir pascapertandingan leg kedua semi final Liga Champions melawan Barca yang berakhir 1-1.

Saat menghadapi Sevilla, Ronaldo membukukan empat gol, dan mencetak hattrick ke gawang Getafe. Dua golnya ke gawang Villareal dini hari ini semakin mengokohkannya sebagai top skor La Liga dengan 38 gol. Tujuh gol lebih banyak dari Lionel Messi.

Madrid tidak lagi memiliki misi dalam pertandingan ini tidak banyak mengutak-atik susunan inti. Hanya Mesut Ozil dan Angel di Maria yang disimpan di bench.

Jose Mourinho memasang formasi 3-4-3 dengan menyisipkan Granero mendampingi Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema.

Kubu tuan rumah yang kini bertengger di posisi empat dengan poin 62, tampil menekan lebih dulu melalui aksi Marcos Senna dan Marco Rubben. Hanya saja, Casillas masih bisa mengamankan gawang Madrid.

Madrid segera bangkit setelah, Rubben dan Borja Valero kembali menebar ancaman di area kekuasaan Iker Casillas. Aksi Marcelo di menit 17 membuat publik tuan rumah terdiam. Marcelo sukses mengkonversi peluang setelah mendapatkan umpan dari Kaka. Sepakan pelannya meluncur melewati Lopez.

Unggul satu gol, Real Madrid tak mau mengendurkan serangan. Buktinya Los Blancos kembali menambah pundi-pundi golnya di menit ke 22 berkat gol Ronaldo. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, tim tuan rumah baru bisa memperkecil kekalahan melalui Cani di menit 51 setelah memanfaatkan umpan Mario dengan sempurna. Sehingga kedudukan 2-1.

Gol balasan membuat Ronaldo kembali terpacu untuk memperlebar jarak keunggulan. Striker Portugal eks Manchester United ini menutup laga melalui tendangan bebas di menit 90+4. Kedudukan 3-1 bertahan hingga peluit akhir.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More